Syarat Pinjaman Mikro iB BRI Syariah 2019

Syarat Mengajukan Pinjaman Mikro iB Bank BRI Syariah Terbaru 2019 - Bank BRI merupakan salah satu Bank Retail Modern yang memberikan solusi keuangan yang amanah, yang merupakan  anak perusahaan Bank BRI, sebagaimana namanya BRI Syariah fokus pada Perbankan Syariah di Indonesia. Berbagai layanan produk perbankan di tawarkan kepada masyarakat luas dengan sistem bagi hasil (midharobah) sehingga meminimalisir unsur riba, ini poin penting recommended bagi anda umat Muslim.


Selain memiliki produk layanan simpanan, bank BRI Syariah juga ada layanan pembiayaan (pinjaman) Mikro bagi anda yang ingin mengembangkan usahanya sebagai modal. Tentunya ini akan sangat membantu anda semua yang sedang membuka usaha agar terus meningkat dan yang di harapkan tentunya kesuksesan. Ada berbagai pembiayaan mikro yang dapat anda pilih sesuai limit (batas) maksimal pinjaman, untuk lebih jelasnya dapat anda baca berikut ini...

Jenis pembiayaan Mikro BRISyariah
  1. Mikro 25 iB 
  2. Mikro 75 iB 
  3. Mikro 200 iB 
  4. KUR
Skema pembiayaan mikro BRISyariah menggunakan akad Murabahah (jual beli), dengan tujuan pembiayaan untuk modal kerja, investasi dan konsumsi (setinggi-tingginya 50 % dari tujuan produktif nasabah).

Pembiayaan mikro ini diperuntukkan bagi wira usaha dan atau pengusaha dengan lama usana minimal 2 tahun untuk produk pembiayaan Mikro, dan minimal 6 bulan untuk pembiayaan KUR.

Untuk BI Checking calon nasabah yang akan mengajukan pembiayaan harus dengan Track Record Kolektibilitas lancar dan tidak terdaftar dalam DHN BI.

Pembiayaan ini diberikan kepada calon nasabah dengan rentang umur Minimal 21 tahun atau telah menikah untuk usia lebih besar atau sama dengan 18 tahun. Maksimal 65 tahun pada saat akhir jangka waktu Pembiayaan .

Jenis Pembiayaan Mikro iB Syariah Beserta Limit

KETERANGAN Mikro 25 iB Mikro 75 iB Mikro 200 iB KUR Mikro iB
Limit Pembiayaan Rp. 5 Juta s.d 25 Juta Rp. 25 Juta s.d 75 Juta Rp. > 75 Juta s.d 200 Juta s.d Rp. 25 Juta
Tenor Pembiayaan 3-12bulan 6-36 bulan (modal kerja)
6-60 Bulan (investasi)
6-60 Bulan 6-60 Bulan
Jaminan /Agunan Tanpa Agunan Kendaraan Bermotor, Kios, Los Tanah Kosong, Tanah & Bangunan Deposito BRI Syariah Kendaraan Bermotor, Kios, Los Tanah Kosong, Tanah & Bangunan Deposito BRI Syariah Agunan tidak wajib
Dokumen Agunan - SHM, SHGB,SHMSRS, AJB/Letter C/Girik. Petok D, BPKB, SHPTU/SIPTU, Gadai Deposito SHM, SHGB,SHMSRS, SHPTU/SIPTU, BPKB, Gadai Deposit -

Dokumen Identitas (Copy)
  1. E-KTP calon Nasabah dan pasangan (suami / istri) yang masih berlaku.
  2. Kartu Keluarga dan akta nikah.
  3. Akta cerai/ surat kematian (untuk janda/duda)
  4. Surat ijin usaha / Surat Keterangan usaha (SKU Asli)
  5. NPWP wajib ada limit pembiayaan > 50 juta
Aplikasi Pengajuan Pembiayaan
  1. Formulir aplikasi pengajuan pembiayaan wajib dilengkapi dan ditandatangani oleh nasabah
  2. Catatan keuangan yang dibuat oleh nasabah atau nota-nota penjualan
  3. SPPT PBB bukti lunas PBB tahun terakhir (Wajib untuk jaminan Tanah & Bangunan) (SPPT & STTS asli)
  4. FC agunan dan IMB jika ada
  5. Bukti Riwayat pembiayaan di Bank
Demikianlah informasi mengenai syarat pinjaman pembiayaan Mikro iB BRISyariah terbaru 2019, silahkan datangi kantor BRI Syariah tersekat intuk mendapatkan info selengkapnya.

Advertisement
Syarat Pinjaman Mikro iB BRI Syariah 2019
Buka Komentar