Mau Ajukan KUR? Sebaiknya Tunggu Bunga Turun 7% Dalam Waktu Dekat

Info KUR Bunga 7% per Tahun, Kapan Bunga KUR Turun Menjadi 7%? - Apakah anda kan berencana mengajukan kUR tahun 2017 ini? ada kabar baik nih... kemarin tanggal 24/04/2017 ketika wakil presiden Jusuf Kalla menghadiri acara penutupan Kongres Ekonomi Umat pertama yang digagas oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI), turut hadir ketua MUI KH Ma'ruf Amin. Dalam acara itu Wakil Presiden Jusuf Kalla hadir sebagai pebicara berencana akan menurunkan bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang selama ini 9% menjadi 7%, hal ini sesuai wacana pemerintah pada akhir tahun 2016 ketika itu beberapa bank perkreditan Rakyat mengajukan keberatan ""Bunga KUR jadi turun 7%? emang mau bunuh kita? kita sudah habis nasabanya" begitulah kira kira protes mereka.


Namun nampaknya kali ini pemerintah serius untuk menurunkan bunga KUR jadi 7%, "Bank yang menjadi rente masyarakat selama ini akan mati dengan sendirinya," ujar JK saat penutupan Kongres Ekonomi Umat MUI di Hotel Sahid Jakarta, Senin (24/4/2017).

Selama ini bank-bank tersebut memberikan bunga sebesar 20 persen kepada pengusaha kecil menengah untuk membuka usaha. Sementara pemerintah telah memberikan bunga sebesar 9 persen kepada masyarakatda yang akan membuka usahanya sendiri.

"Dalam waktu dekat ini, bunga KUR akan kami kurangi lagi menjadi tujuh persen. Ini sedang kami rapatkan," jelas JK. Masyarakat diharapkan juga mengambil kredit dengan bunga yang ringan sehingga tidak terbebani untuk membayar bunga yang tinggi.

JK menjelaskan, pemerintah sedang berusaha membuat para pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UMKM) bisa mendapat akses pendanaan murah. Keputusan itu akan dibicarakan di rapat kabinet dalam waktu dekat.

"Realisasi KUR 7%, kita rapatkan lagi. Beberapa bulan lagi kita umumkan, insya Allah tahun ini," ujarnya. Menurut JK, penurunan bunga KUR dapat membuat kesenjangan antar pengusaha besar dan kecil menjadi berkurang. Sehingga, bisa mendorong perekonomian nasional.

Hasil Konggers Pemberdayaan Ekonomi Umat Pemerintah & MUI

Ketua Komisi Pemberdayaan Ekonomi Umat, Azrul Tanjung mengungkapkan, beberapa keputusan yang dihasilkan dalam kongres ekonomi umat tersebut.

Pertama, dalam keputusan ditegaskan tentang sistem perekonomian yang adil, merata, dan mandiri dalam mengatasi kesenjangan ekonomi.

Kedua, Mempercepat redistribusi dan optimalisasi sumber daya alam secara arif serta berkelanjutan.

Ketiga, memperkuat sumber daya manusia yang kompeten dan berdaya saing tinggi berbasis keunggulan IPTEK, inovasi, dan kewirausahaan.

Ke-empat, Menggerakkan koperasi dan UMKM menjadi pelaku usaha perkonomian nasional.

Kelima, mewujudkan mitra sejajar usaha besar dengan koperasi dan UMKM dalam sistem produksi dan pasar terintegrasi,"

Menurut Azrul, saat ini pelaku UMKM kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah, padahal mereka adalah yang terbesar di Indonesia. "Karena itu berbagai konsep kita siapkan untuk mengangkat martabat UMKM," imbuh dia.

Ke-enam adalah pengarusutamaan ekonomi syariah dalam perekenomian nasional, tetap dalam bingkai Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Ke-tujuh, membentuk Komite Nasional Ekonomi Umat untuk mengawal arus baru perekonomian Indonesia.

Reverensi:
http://news.liputan6.com/read/2930546/6-hasil-kongres-ekonomi-umat-mui-2017
https://ekbis.sindonews.com/read/1199731/178/jk-jamin-bunga-kur-turun-jadi-7-tahun-ini-1493025681
http://banjarmasin.tribunnews.com/2017/04/24/jusuf-kalla-sebut-pemerintah-berupaya-turunkan-bunga-kur-jadi-7-persen

Advertisement
Mau Ajukan KUR? Sebaiknya Tunggu Bunga Turun 7% Dalam Waktu Dekat
Buka Komentar