Syarat Untuk Bisa Menggiunakan BCA Mobile

Review Bank BCA  - Apa syarat syarat-nya menggunakan fasiltas BCA Mobile? Pada artikel sebelumnya saya sudah mengulas dan memberikan informasi tentang Keuntungan menggunakan layanan BCA Mobile. Untuk bisa menggunakan layanan ini yang pasti anda harus punya smartphone android/tablet, balckberry, indowsphone atau juga iPhone dan yang tak kalah pentingnya adalah koneksi internet yang stabil. Pastikan layanan profider kartu yang anda gunakan jaringanya mencakup daerah anda. Jika koneksi lambat maka dipastikan terjadi kegagalan transaksi.

Dibawah ini akan saya tuliskan informasi syarat menggunakan layanan BCA Mobile beserta penjelasan menu menu pada aplikasi BCA Mobile...


Syarat untuk dapat menggunakan BCA mobile:
  • Telah melakukan download aplikasi BCA mobile
  • Telah melakukan registrasi m-BCA atau KlikBCA melalui ATM/Cabang BCA untuk dapat melakukan transaksi
  • Pengguna smartphone BlackBerry/Android/iPhone/Windows Phone
  • Pelanggan operator GSM
Menu BCA mobile
  • m-BCA dengan fitur layanan:

    • m-Info
    • m-Transfer
    • m-Payment
    • m-Commerce
    • m-Admin
  • KlikBCA dengan fitur layanan:

    • Pembelian
    • Pembayaran
    • Pembayaran e-Commerce
    • Transfer Dana
    • Informasi rekening
    • Administrasi
  • Info BCA:

    • BCA Promo
    • Mini Gallery
    • Aplikasi Online
    • Lokasi Cabang dan ATM BCA
    • Reward BCA
    • Sambungan langsung ke Halo BCA via telepon
Biaya Transaksi
  • Dikenakan biaya akses internet (GPRS/EDGE/3G/WIFI), (untuk m-BCA sekitar 15 KB per transaksi). Apabila diakses dengan paket akses internet/BIS unlimited, maka tidak ada biaya tambahan.
  • Khusus pada saat download dan inisiasi aplikasi BCA mobile pertama kali serta transaksi Daftar Transfer pada m-BCA akan dikenakan biaya SMS.
Bukti Transaksi
m-BCA
  1. Tampilan layar transaksi
  2. Khusus untuk transaksi finansial, informasi nomor kupon undian dan informasi rekening deposito, nasabah akan menerima bukti transaksi dalam sub menu Inbox yang dapat dicopy untuk diteruskan melalui email, sms ataupun messenger.
KlikBCA
  • Tampil pada layar transaksi dan email notifikasi
Pengamanan pada BCA mobile
m-BCA
Kode Akses
  • 6 digit kode alfanumerik
  • Ditentukan Nasabah
  • Pengamanan akses menu m-BCA
PIN
  • 6 digit kode numerik
  • Ditentukan Nasabah
  • Pengamanan validasi transaksi
KlikBCA:
PIN
  • 6 digit kode numerik
  • Ditentukan Nasabah
  • Pengamanan akses KlikBCA
KeyBCA
Alat pengaman tambahan yang akan mengeluarkan password berbeda setiap kali nasabah melakukan transaksi finansial
Pastikan LED/lampu indicator pada BCA mobile Anda berwarna hijau apabila akan melakukan transaksi.


Tipe smartphone yang dapat menggunakan BCA mobile adalah:

Brand Tipe devices support BCA mobile Tipe devices not support BCA mobile
BlackBerry
Tipe GSM dengan OS (Operating System) 4.6 s/d 7.1 dan 10
Javelin 8900
Bold 9000
Tour (GSM) 9630
Gemini 8520
Gemini 3G 9300
Onyx1 9700
Onyx2 9780
Torch1 9800
Dakota 9900
Apollo 9360
Bellagio 9790
Torch2 Jennings 9810
Torch3 Monza 9860
Curve 9380
Amstrong 9320
Q5
Z10
Q10
Z30
Passport
BlackBerry CDMA (Style 9670, Tour CDMA, Gemini CDMA, Curve CDMA, dll)
Curve 83xx
Pearl (91xx/81xx)
Montana (GSM) 9930
Monaco 9850 (GSM)
Storm 1 9530
Storm 2 9360
Android Devices OS Froyo s/d KitKat Devices OS sebelum versi Froyo
iPhone
iPhone 3GS, 4, 4S, 5, 5S, 6, dan 6+
iPhone 3G dan versi sebelumnya
Windows Phone Devices OS WP 8.0 Devices OS sebelum versi WP 8.0
Nokia X Devices OS 1.0 keatas -


Penting:
Apabila terjadi gangguan sistem di BCA atau gangguan di Operator GSM, maka untuk sementara waktu layanan BCA mobile tidak dapat diakses oleh nasabah.

Baca juga: Keuntungan Menggunakan BCA Mobile
Ok sahabat semua itulah beberapa syarat yang harus anda penuhi jika ingin menggunakan aplikasi BCA Mobile....
_____________________________________________________________________________
Advertisement
Syarat Untuk Bisa Menggiunakan BCA Mobile
Buka Komentar